Skripsi
Manfaat wudhu terhadap kesehatan
Nama: Siti Rosita, NIM. 3211073021, 2011, "Manfaat Wudhu terhadap Kesehatan", Skripsi, Program Studi Pendidikan Agama Islam, Jurusan Tarbiyah, Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN) Tulungagung, Pembimbing: H. Sirajuddin Hasan, M. Ag
Kata Kunci : Wudhu, Kesehatan
Kajian dalam skripsi ini dilatarbelakangi oleh fenomena bahwa kebanyakan manusia tidak mengetahui mengapa Allah memerintahkan untuk mengerjakan wudhu. Oleh karena itu, mereka mengerjakan wudhu dengan asal-asalan, sekedar untuk menggugurkan kewajiban ataupun memperoleh kesunahan. Padahal jika kita mau meneliti, wudhu mempunyai banyak manfaat bagi kita, khususnya untuk kesehatan jasmani. Jika kita mengerjakan wudhu dengan benar, maka kita akan merasakan bahwa wudhu bisa mencegah dan mengobati berbagai penyakit. Maka dari itu, penulis memandang perlu untuk mengkaji manfaat wudhu terhadap kesehatan agar kita dapat mengerjakan wudhu dengan baik dan wudhu yang kita lakukanpun tidak sia-sia.
Rumusan masalah dalam penulisan skripsi ini adalah (1) Bagaimana manfaat air wudhu terhadap kesehatan? (2) Bagaimana manfaat wudhu terhadap kesehatan kulit? (3) Bagaimana manfaat kayfiat wudhu terhadap kesehatan? Adapun yang menjadi tujuan penelitian kepustakaan dalam hal ini adalah (1) Untuk mengetahui manfaat air wudhu terhadap kesehatan. (2) Untuk mengetahui manfaat wudhu terhadap kesehatan kulit. (3) Untuk mengetahui manfaat kayfiat wudhu terhadap kesehatan.
Manfaat skripsi ini secara teoritis adalah untuk pengembangan khazanah keilmuan serta sebagai bahan masukan dan tambahan pustaka pada perpustakaan Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri Tulungagung. Dan akan mendorong para peneliti lain untuk mengkaji hal tersebut secara lebih mendalam. Secara praktis, bagi pembaca, agar bermanfaat bagi pembaca sebagai tambahan pengetahuan, yang pada akhirnya diharapkan dapat melakukan wudhu dengan baik dan dapat membagi pengetahuannya dengan orang lain sehingga kita semua dapat memperoleh manfaatnya.Sedangkan bagi peneliti berikutnya adalah agar bermanfaat sebagai petunjuk ataupun arahan, acuan serta bahan pertimbangan bagi orang lain atau instansi yang hendak mengkaji selanjutnya yang relevan dan sesuai dengan hasil kajian ini.
T-2011/PAI/039 | T-2011 Ros PAI | UIN SATU Tulungagung | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
T-2011/PAI/040 | T-2011 Ros PAI | UIN SATU Tulungagung | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
Tidak tersedia versi lain