Skripsi
Aplikasi Materi Trigonometri Pada Geodesi Untuk Pemetaan Permukaan Tanah
APLIKASI MATERI TRIGONOMETRI PADA GEODESI UNTUK PEMETAAN PERMUKAAN TANAH
Skripsi dengan judul “ Aplikasi Materi Trigonometri pada Geodesi untuk Pemetaan Permukaan Tanah†ini ditulis oleh Triyono dibimbing oleh Dr. Eni Setyowati, S.Pd MM.
Penelitian dalam skripsi ini dilatarbelakangi oleh keingintahuan peneliti bagaimana proses aplikasi materi trigonometri pada pemetaan permukaan tanah.
Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana proses aplikasi materi trigonometri pada geodesi untuk pemetaan permukaan tanah. Adapun tujuan dari penelitiana ini adalah mendeskripsikan proses aplikasi materi trigonometri pada geodesi untuk pemetaan permukaan tanah.
Skripsi ini bermanfaat bagi pengembangan ilmu matematika dalam kehidupan intelektual abad sekarang, membuka wacana akademika akan keterkaitan antara disiplin-disiplin ilmu akademis dalam pengembangan sumber daya alam dan masyarakat
Dalam penelitian ini digunakan metode observasi kualitatif dan wawancara. Observasi digunakan untuk mengamati kegiatan partisipan dalam melaksanakan pemetaan. Sedangkan metode wawancara digunakan menggali data untuk memperjelas hal yang tidak dimengerti dalam observasi.
Setelah penulis mengadakan penelitian dengan menggunakan metode di atas penulis menggunakan metode membandingkan data dalam menganalisis data. Setelah data dianalisis dapat disimpulkan bahwa rumus trigonometri yang digunakan adalah y = r sin θ dan x = r cosθ
T-2012/TMT/151 | KK T-2012 Tri TMT | UIN SATU Tulungagung | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
T-2012/TMT/152 | KK T-2012 Tri TMT | UIN SATU Tulungagung | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
Tidak tersedia versi lain