Skripsi
Pengaruh Status Sosial Keluarga Dan Prestasi Sekolah Terhadap Motovasi Berwirausaha Siswa SMK Muhammadiyah 1 Trenggalek Tahun Ajaran 2011/2012
PENGARUH STATUS SOSIAL KELUARGA DAN
PRESTASI SEKOLAH TERHADAP
MOTIVASI BERWIRAUSAHA SISWA KELAS XI
SMK MUHAMMADIYAH 1 TRENGGALEK
TAHUN AJARAN 2011/2012
Skripsi dengan judul “Pengaruh Status Sosial Keluarga dan Prestasi Sekolah Terhadap Motivasi Berwirausaha Siswa SMK Kelas XI SMK Muhammadiyah 1 Trenggalek Tahun Ajaran 2011/2012)†ini ditulis oleh Lina Zumairi Daisami, dengan dibimbing oleh Nur Aini Latifah, SE. MM.
Kata Kunci: Status Sosial Keluarga, Prestasi Sekolah, Motivasi Berwirausaha
Penelitian dalam skripsi ini dilatarbelakangi karena sempitnya lapangan pekerjaan yang menyebabkan lulusan SMK yang tidak melanjutkan ke perguruan tinggi sulit untuk mendapatkan pekerjaan dan pengangguran pun otomatis bertambah besar. Kesempatan kerja lebih kecil dibandingkan orang yang mencari kerja. Karena hal tersebut banyak orang yang terampil maupun yang terdidik tidak mendapatkan kesempatan untuk bekerja. Hal ini dapat teratasi apabila orang tersebut mempunyai minat untuk menciptakan lapangan pekerjaan sendiri, yaitu dengan membuka usaha sesuai dengan keterampilan dan pengetahuan yang dimiliki.
Rumusan masalah dalam skripsi ini adalah (1) Apakah faktor status sosial keluarga berpengaruh secara parsial terhadap motivasi berwirausaha siswa kelas XI SMK Muhammadiyah 1 Trenggalek? (2) Apakah faktor prestasi sekolah berpengaruh secara parsial terhadap motivasi berwirausaha siswa kelas XI SMK Muhammadiyah 1 Trenggalek? (3) Apakah faktor status sosial dan prestasi sekolah berpengaruh secara stimultan terhadap motivasi berwirausaha siswa kelas XI SMK Muhammadiyah 1 Trenggalek? (4) Faktor manakah yang paling dominan berpengaruh terhadap motivasi berwirausaha siswa kelas XI SMK Muhammadiyah 1 Trenggalek? Adapun yang menjadi tujuan penelitian ini adalah (1) Untuk menguji secara parsial pengaruh faktor status sosial keluarga terhadap motivasi berwirausaha siswa kelas XI SMK Muhammadiyah 1 Trenggalek. (2) Untuk menguji secara parsial pengaruh faktor prestasi sekolah terhadap motivasi berwirausaha siswa kelas XI SMK Muhammadiyah 1 Trenggalek. (3) Untuk menguji faktor status sosial dan prestasi sekolah berpengaruh secara stimultan terhadap motivasi berwirausaha siswa kelas XI SMK Muhammadiyah 1 Trenggalek. (4) Untuk menguji faktor yang paling dominan berpengaruh terhadap motivasi berwirausaha siswa kelas XI SMK Muhammadiyah 1 Trenggalek.
Dalam penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan teknik analisa yang digunakan adalah (1) uji validitas dan reliabilitas (2) uji normalitas data (3) uji analisis regresi berganda (4) uji hipotesis dan (5) uji koefisien determinasi.
Berdasarkan hasil penelitian korelasi terdapat pengaruh yang signifikan antara status sosial keluarga dan prestasi sekolah terhadap motivasi berwirausaha siswa kelas XI SMK Muhammadiyah 1 Trenggalek. Terbukti didalam tabel coefficients pada masing-masing variabel X (status sosial keluarga dan prestasi sekolah) diperoleh nilai sig. sebesar 0,000 dibandingkan dengan taraf sig. < α = 0,000 < 0,05 dan hipotesis penelitiannya teruji. Diantara faktor status sosial keluarga dan prestasi sekolah, faktor yang paling dominan berpengaruh terhadap motivasi berwirausaha siswa kelas XI SMK Muhammadiyah 1 Trenggalek adalah faktor status sosial keluarga. Karena faktor status sosial keluarga mempunyai nilai Fhitung lebih besar dari faktor prestasi sekolah, sebesar 27.842 sedangkan faktor mutu pemasaran mempunyai Fhitung sebesar 13.353.
S-2012/MU/057 | KK S-2012 Dai MU | UIN SATU Tulungagung | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
S-2012/MU/058 | KK S-2012 Dai MU | UIN SATU Tulungagung | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
Tidak tersedia versi lain