Skripsi
Pengaruh pembiayaan murabahah terhadap pengembangan usaha kecil di BMT As Salam Kras Kediri
NIM:3221053026
Putri Roro Wulan Tanti, 3221053026, 2010, “Pengaruh Pembiayaan Murabahah Terhadap Pengembangan Usaha Kecil Di BMT AS-SALAM KRAS - KEDIRIâ€, Syari’ah, Mu’amalah, STAIN Tulungagung
Salah satu fungsi dari Baitul Maal yaitu kegiatan konsumtif dari para mustahik ada instumen pendanaan untuk kebutuhan produktif bagi usaha kecil, sehingga pada akhirnya di harapkan BMT ini dapat menjadi penyokong usaha kecil dalam jeratan hutang yang berkepanjangan. Rumusan Masalah dari penelitian ini adalah (1) Bagaimana Deskripsi pembiayaan Murabahah DiBMT AS SALAM Kras – Kediri, (2) Apakah Pembiayaan Murabahah Berpengaruh Signifikan Terhadap Pengembangan Usaha Kecil di BMT AS SALAM Kras - Kediri
Tujuan penelitian ini adalah untuk menjelaskan (1) Deskripsi pembiayaan murabahah di BMT ASSALAM KRAS – KEDIRI, (2) Pengaruh Pembiayaan terhadap pengembangan usaha kecil.
Penelitian ini di laksanakan BMT ASSALAM KRAS – KEDIRI dengan populasi nasabah yang menajukan pembiayaan murabahah sebanyak 945 orang. Sedangkan jumlah sample dalam peneletian ini sebanyak 100 orang.
Sebelum di lakukan analisis data dengan menggunakan regresi sederhana, terlebih dahulu di lakukan pengujian atas instrumen (validitas dan reliabilitas) dan hasilnya menunjukkan instrumen yang valid dan variabel. Pengujian yang lain adalah uji normalitas data, dan hasilnya pun juga menunjukkan data yang berdistribusi normal, jadi, data penelitian layak untuk di lakukan pengujian parametric – test melalui uji regresi sederhana.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengaruh pembiayaan murabahah terhadap pengembangan usaha kecil adalah positif. Yang berarti semakin tinggi produk pembiayaan murabahah semakin banyaknya pengusaha kecil yang mengembangkan usahanya. Hasil ini secara statistik menerima hipotesis alternatif yang di ajukan, yang berarti terdapat pengaruh pembiayaan murabahah terhadap pengembangan usaha kecil di BMT ASSALAM KRAS – KEDIRI.
Produk pembiayaan murabahah mempengaruhi nasabah untuk mengembangkan usahanya tetapi nilai sig > a = 0,717 > 0,05 tidak signifikan secara statistik.
S-2010/MU/041 | S-2010 Tan MU | UIN SATU Tulungagung | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Missing |
S-2010/MU/042 | S-2010 Tan MU | UIN SATU Tulungagung | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Missing |
Tidak tersedia versi lain